Patroli KRYD Polsek Bumi Ratu Nuban Imbau Warga Agar Selalu Tertib Saat Mengisi BBM di SPBU

23/09/2022 15:48:00 WIB 40

https://tribratanews.lampung.polri.go.id Guna memastikan situasi yang aman dan kondusif pasca kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM), jajaran Polsek Bumi Ratu Nuban, Polres Lampung Tengah,Polda Lampung melaksanakan patroli sekaligus monitoring ke SPBU Kp. Wates,Kec. Bumi Ratu Nuban Kab. Lampung Tengah (Lamteng), pada Jum’at (23/9/22).

Kapolres Lampung Tengah AKBP Doffie Fahlevi Sanjaya,S.I.K.,M.Si melalui Kapolsek Bumi Ratu Nuban Iptu Justin Afrian,S.H menjelaskan patroli atau kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) tersebut sebagai bentuk pelayanan Polri dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang melakukan aktivitas.

Selain itu,kegiatan patroli ini untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan ataupun penyelewengan penggunaan BBM guna menciptakan situasi Kamtibmas yang tetap aman,nyaman serta kondusif,"jelasnya.

Saat melaksanakan patroli sekaligus monitoring di SPBU, kami menyampaikan pesan Kamtibmas kepada warga yang mengisi BBM agar antri dengan tertib karena stock dan pasokan BBM dari Pertamina berjalan lancar meskipun ada kenaikan harga,"tambahnya.

Kami juga menyampaikan himbauan kepada pihak SPBU Wates untuk tidak melayani pembelian dengan drigen atau kendaraan tanki yang sudah di modifikasi termasuk tidak melayani bagi pelangsir BBM,’’imbaunya.

"Kami akan menindak tegas apabila ditemukan penyelewengan penggunaan BBM baik itu dari pihak SPBU maupun masyarakat sesuai ketentuan hukum yang berlaku.”tegasnya.

Sampai saat ini situasi aman dan kondusif, artinya tidak ada antrian kendaraan yang dapat menganggu kelancaran arus lalu lintas."demikian pungkasnya

Share this post